Belum Masuk Pertengahan Musim Kemarau Permintaan Air Bersih Di Tangerang Terus Meningkat

Sebarkan Berita
Tangerang – Focusflash.id – Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang Agus Suryana mengatakan dalam dua pekan terakhir ini permintaan air bersih di sejumlah titik kekeringan di Kabupaten Tangerang terus meningkat.
.
“Setiap hari kami menerima permintaan masyarakat agar dikirimkan air bersih,” ujarnya, Selasa (23/7/2019).
.
Salah satunya, kata Agus, warga Desa Palasari, Kecamatan Legok yang secara tertulis melalui kepala desanya meminta kiriman air bersih karena air sumur mereka sudah mengering.
.
“Kami kirimkan beberapa tangki,” kata Agus.
Permintaan yang sama juga mereka terima dari sejumlah desa di Tigaraksa, Jambe, Panongan, Sindang Jaya, Curug, Jayanti, Teluknaga, Kosambi, Mauk dan Kronjo.
Selain desa, BPBD juga melayani permintaan air bersih sejumlah institusi. Salah satunya, kata Agus, RS Hermina Bitung.
.
“RS Hermina Bitung meminta bantuan air bersih karena tandon air mereka kosong, karena untuk layanan RS kami kirimkan 4 tangki air untuk mengisi tandon air mereka.”
.
Agus mengatakan saat ini belum masuk puncak kemarau. Berdasarkan perkiraan BMKG, kata Agus, puncak kemarau akan terjadi pada Agustus mendatang.

Editor : Zecky Van Deplo

Wartawan : Habibi

red-focusflash

dukung informasi ter-update