Penyisihan Turnamen Sepak Bola Sumpah Pemuda Cup 1 U-17 Putri Dan U-17 Cup II Putra Kembali Digelar
Paranginan (Humbahas), Focusflash.id-Turnamen sepak bola lanjutan sumpah pemuda Cup II Putra U-17 dan U-17 Cup I Putri kembali digelar. U-17 Cup I Putri jauh lebih meriah dan lebih digemari oleh masyarakat Paranginan dan para penonton dengan antusiasnya para penonton dan suporter kedua tim kesebelasan saat pertandingan antara Srikandi London FC vs Srikandi Lumban Barat FC di lapangan sepak bola Lobutolong Habinsaran Kecamatan Paranginan, Kabupaten Humbang Hasundutan pada Minggu (1/10/2023).
Hal tersebut dinyatakan ketika awak media ini turun ke lapangan untuk menyaksikan pertandingan sepak bola lanjutan turnamen Sumpah Pemuda Cup II U-17 Putra dan U-17 Cup Putri tahun 2023 yang diselenggarakan oleh P3DLH sejak 23/9/2023 minggu lalu.
Pada hari yang sama di hari minggu tersebut panitia turnamen meluncurkan tiga pertandingan sekaligus yaitu untuk putra 2 sesi dan untuk putri 1 sesi, pada laga pertama pertandingan antara Paranginan Generasi FC Pearung Vs Kuda Putih FC Lobutolong Habinsaran dengan skor 2 : 1 untuk kemenangan Paranginan Generasi FC. Dan pada sesi kedua dilanjutkan dengan pertandingan untuk Putri atau Srikandi yaitu antara London FC Lobutolong Vs Lumban Barat FC, dan selanjutnya pada sesi ke 3 pertandingan antara JMS Sihonongan FC Vs Sigumpar FC salah satu tamu undangan dari Kecamatan Lintongnihuta.
Pertandingan Srikandi atau Putri antara London FC Vs Lumban Barat FC jauh lebih seru bila dibandingakan dengan kedua sesi pertandingan yaitu U-17 Cup II Putra. Nampak terlihat pada pertandingan dimulai seluruh penonton dan para suporter denga riang bersorak sorai di luar lapangan dan saling berdesakan untuk menduduki tempat yang paling depan agar nampak seluruh pertandingan tersebut.
Kepala Desa Lobutolong Thomson Sianturi begitu semangat dan antusiasnya dalam mendukung tim srikandi dari Desanya yaitu tim London FC dengan ikut serta dalam pembinaan tim nya sebelum pertandingan dimulai, dan sampai ke lapangan turut serta untuk memberikan semangat bagi para pemain dan tim official.
Tim putri kedua tim kesebelasan dengan penuh semangat saling membangun serangan demi serangan dan beberapa peluang didapatkan kedua tim, namun sampai turun minum untuk babak pertama kedua tim kesebelasan belum membuahkan hasil atau imang 0 : 0 tanpa gol. Namun pada babak kedua pemain terus menerus membangun serangan, pada menit ke 5 tim London FC berhasil mencetak gol dengan skor sementara 1 : 0 untuk kemenangan tim London FC. serangan demi serangan terus disusul oleh tim London FC dan tim Lumban Barat FC dan lagi lagi tim London FC berhasil menambah gol sehingga skor menjadi 2 : 0. Sampai pluit berbunyi tanda waktu pertandingan telah berakhir maka hasil pertandingan tetap menjadi 2 : 0 untuk kemenangan tim London FC (Lobutolong Dolok)
Pertandingan sesi ke 3 pada hari yg sama dilanjutkan dengan pertandingan sepak bola antara JMS Sihonongan FC Vs Sigumpar FC dengan hasil skor 2 : 1 untuk kemenangan tim Sigumpar FC salah satu tim tamu undangan dari Kecamatan Lintongnihuta.
Acara berjalan dengan aman, lancar dan penuh dengan kegembiraan saat mau pulang ke markas masing-masing dengan kompak dan kompoi dan saling salaman antar tim yang menang maupun dengan tim yang kalah.
Turut hadir dalam acara tersebut, pihak keamanan dari Polsek Lintongnihuta yang di pimpin oleh AIPTU WM Siagain, Kepal Desa Lobutolong Thomson Sianturi, Kepala Desa Lobutolong Habinsaran Suparna Gianto Sianturi, tokoh masyarakat, pers, dan ribuan warga baik dari Kecamatan Paranginan maupun dari Kecamatan Lintongnihuta. (Jon Sianturi)