Webinar Semakin Bersinar & Berbinar

Sebarkan Berita

Focusflash.id – Perkembangan teknologi di era digital saat ini bertumbuh pesat setiap harinya. Meningkatnya perkembangan teknologi ini membuat banyak perubahan di seluruh dunia tidak terkecuali di Indonesia. Dari pesatnya perkembangan teknologi membawa banyak perubahan positif, diantaranya yaitu Webinar. Sebenarnya, apa itu Webinar? sampai sekarang menjadi Trend. Menurut Webinar.nl, webinar adalah perpaduan kata dari “web” dan “seminar”. Webinar adalah acara yang diadakan di internet yang dihadiri secara eksklusif oleh audiens online. Webinar ini berbeda dari webcast, yang juga mencakup kehadiran audiens fisik. Istilah lain yang digunakan sebagai alternatif untuk webinar adalah web event, seminar online, webcast, web lecture, dan virtual event.

Sebelum adanya Pandemi, Webinar belum menjadi Trend di Masyarakat Indonesia. Barulah di awal bulan Maret 2020 sampai sekarang, webinar menjadi Trend. Hal ini bisa dilihat di Google Trend dimana Grafik dibawah ini menunjukkan kenaikan bahwa Masyarakat Indonesia sering kali mencari kata “Webinar” di Mesin Pencarian bernama Google.

Penggunaan webinar sebenarnya sudah ada sebelum adanya COVID-19. Dengan adanya himbauan dari Pemerintah untuk Beribadah, Bekerja dan Belajar dari Rumah, maka hampir semua kegiatan bersifat Online. Kegiatan bersifat online yang sedang bersinar dan berbinar saat ini adalah Webinar. Untuk melakukan kegiatan Webinar tersebut, ada beberapa hal yang harus diperhatikan, yaitu adanya Akses Internet, Device seperti Laptop/Smartphone dan Aplikasi pendukung seperti Google Meet, Zoom, Webex dan lain-lain.

Webinar yang diadakan saat ini dibagi menjadi 2 tipe, yaitu Webinar Gratis dan Berbayar. Manfaat webinar ini banyak dimanfaatkan oleh Akademisi yang berkecimpung di Dunia Pendidikan. Salah satu contohnya yaitu adanya Webinar yang seringkali diselenggarakan oleh Universitas Pamulang dari berbagai Prodi. Khusus di Prodi Teknik Elektro, sudah menyelenggarakan 2 kali Webinar, yaitu pada Tanggal 20 Juni & 27 Juni 2020 kemarin. Webinar ini sangat bermanfaat sekali oleh para Mahasiswa/i untuk menambah wawasan mereka yang belum didapatkan saat Online Learning. Dan Mahasiswa/i bisa berdiskusi dengan para Ahlinya langsung atau Narasumber saat Webinar berlangsung.

Webinar ke depannya akan masih eksis dan berkembang dengan ada atau tidaknya Pandemi COVID-19 karena Teknologi selalu mengalami perkembangan. Kita berdoa dan berharap agar Pandemi COVID-19 ini segera diangkat oleh Allah Subhanahu Wa Ta’ala agar semuanya semakin membaik dari segala aspek dan bidang. (*)

red-focusflash

dukung informasi ter-update