Pemuda Katolik, Apresiasi Pemkab Nias Barat Meraih WTP

Sebarkan Berita

Kep. Nias_Nias Barat, Focusflash.id – Ketua Pemuda Katolik Komcab Nias Barat Yason Hulu apresiasi keberhasilan Pemkab Nias Barat meraih opini WTP (Wajar Tanpa Pengecualian) sebagaimana laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun 2021 dari BPK RI Perwakilan Sumut.

keberhasilan dan prestasi yang diraih oleh Pemerintah Kabupaten Nias Barat pada Tahun 2021 merupakan keberhaslilan elaborasi penerapan kebijakan atas kepemimpinan 1 tahun Khenoki Waruwu dan Era Era Hia tahun 2021.

BPK RI Perwakilan Sumut menetapkan Nias Barat status WTP tentu sudah melalui kajian dan penelitian yang terukur berbasis nilai, kinerja dan keberhasilan dibawa kepemimpinan Bupati Khenoki Waruwu dan Wakil Bupati Era Era Hia bahwa telah berhasil menjadi teladan dan panutan dalam pengelolaan keuangan daerah. tandas Yason Hulu saat ditemui awak media Focusflash.id ditempat kediamannya (16/5/2022).

Opini WTP itu, tentu menjadi catatan penting bagi jajaran pemerintahan Kab. Nias Barat mulai dari jajaran OPD, Kecamatan dan Desa untuk semakin menunjukan dan menumbuhkan motivasi serta semangat pelayanan masyarakat berbasis kinerja, urai Yason yang juga Aktivist 98 itu.

Ditempat terpisah Wakil Ketua Pemuda Katolik Komcab Nias Barat Eduar Waruwu menyatakan rasa bangga selaku warga Nias Barat terhadap Khenoki & Era Era atas kerja keras sehingga penilaian BPK terhadap Nias barat positif dalam pengelolaan uang rakyat oleh Pemerintah.

Kedepannya kita juga sangat berharap kepada Para Kepala Dinas sebagai pelaku eksekusi program untuk lebih mampu menerjemahkan kebijakan pro rakyat sebagaimana gagasan Bupati dan Wakil Bupati Nias Barat, agar kebijakan pro rakyat itu benar benar dirasakan oleh masyarakat tanpa kecuali.

Kedepan, kita juga berharap agar Bupati dan Wakil Bupati Nias Barat lebih selektif dalam menempatkan jajaran OPD nya dilingkungan pemerintah Nias Barat berdasarkan kompetensi, keahlian yang dimiliki, sehingga orang yang tepat pada tempatnya dan menduduki jabatan sesuai pendidikannya “the pright man on the right place” agar lebih cepat dan tidak meraba eksekusi program pro rakyat sebagaimana harapan Bupati & Wakil Bupati Nias barat sebagaimana gerak nurani kebijakan yang telah termuat di Visi Misi sebelumnya.

(AN)

red-focusflash

dukung informasi ter-update