Hut Bhayangkara Yang Ke-73 Polres Serang Kota Adakan Kegiatan Olahraga Bersama

Sebarkan Berita
 
 
Serang kota – Focusflash.id – Dalam Rangka menyambut Hari Ulang Tahun Korps Bhayangkara ke 73 Hari Selasa 25 Juni 2019 ,Polres Serang Kota mengadakan kegiatan Olahraga bersama yaitu melibatkan seluruh Personil Polres Serang Kota dan Jajaran Polsek di wilayah Hukum Polres Serang Kota
Dalam kesempatan itu Kapolres Serang Kota AKBP Firman Affandi, S.Ik dalam sambutannya, saat pembukaan Kegiatan Olahraga Bersama di Lapangan Hijau Polres Serang Kota Mengatakan ” Kegiatan Olahraga Bersama ini demi memeriahkan HUT Bhayangkara ke 73 ,guna memupuk tali silaturahmi serta mempererat persaudaraan terhadap sesama Anggota Polri di lingkungan Polres Serang Kota ” .
 
Firman Afandi juga menambahkan ,Bahwa kegiatan olahraga menyambut HUT Bhayangkara saat ini terbagi dalam benerapa cabang olahraga yang dipertandingkan, seperti Futsal seni, Bola Volley,Tarik tambang dan Lomba Joged 
Terlihat antusiasme para peserta lomba dalam mengikuti kegiatan tersebut dan hampir seluruh peserta cukup bersemangat dalam kegiatan pada cabang olahraga yang dipertandingkan
 
Pada akhir pertandingan Kapolres Serang Kota Akbp Firman Affandi,S.Ik memberikan Hadiah kepada para pemenang lomba kegiatan yang dipertandingkan dan Beliau juga Berpesan kepada seluruh Anggota ” Agar selalu memupuk tali silaturahmi kepada sesama Anggota Polri ” , pungkasnya
 
 
Editor : ZeckyVan Deplo
Sumber : Kabag Humas Polres Serang Kota 

red-focusflash

dukung informasi ter-update